Dengan tampilan yang elegan serta daya tahan yang lebih baik, sepatu berbahan dasar kulit memang memiliki daya tarik tersendiri. Namun, seiring pemakaian, produk sepatu kulit tidak lepas dari masalah seperti kulit sepatu mengelupas. Kondisi ini tentu membuat tampilannya kurang menarik, terutama ketika Anda ingin mengenakannya di acara formal.
Memang, masalah kulit sepatu yang mengelupas adalah masalah yang umum terjadi. Namun, permasalahan ini tidak jarang membuat pemilik sepatu merasa bingung bagaimana cara untuk memperbaikinya. Bahkan, bisa jadi, ia langsung berpikir untuk membeli sepatu baru agar tidak ribet. Padahal, sebenarnya, permasalahan ini bisa diatasi dengan cukup mudah.
Pada kesempatan ini kita akan membahas bagaimana cara memperbaiki kulit sepatu mengelupas untuk penanganan awal di rumah. Simak ulasan selengkapnya!
Penyebab Kulit Sepatu Mengelupas

Memang, jika dibandingkan bahan lainnya, sepatu kulit memiliki daya tahan yang lebih baik. Hanya saja, bukan berarti bahan sepatu yang satu ini bebas dari masalah dan tidak memiliki kelemahan. Kulit sepatu yang mengelupas adalah masalah yang menjengkelkan, meskipun termasuk sering terjadi.
Ada beberapa hal yang menjadi biang masalah ini dan sebaiknya Anda perhatikan, di antaranya:
- Paparan kelembaban berlebihan seperti penyimpanan di tempat lembab atau pemakaian saat hujan yang membuat lapisan kulit menyerap air
- Terkena panas langsung, misalnya dijemur di bawah sinar matahari yang terik atau diletakkan dekat sumber panas yang membuat kulit lebih kering dan pecah-pecah
- Penggunaan pembersih yang tidak sesuai seperti adanya bahan kimia keras yang terlalu kuat sehingga merusak lapisan pelindung kulit
- Penyimpanan yang salah, misalnya menumpuk sepatu dalam waktu lama yang dapat memicu keretakan dan pengelupasan pada permukaan
- Kualitas material sepatu yang rendah terutama kulit sintetis dengan lapisan tipis cenderung membuat sepatu lebih cepat rusak dibandingkan kulit asli berkualitas baik
Beberapa poin di atas adalah apa yang kerap menjadi biang masalah kulit sepatu mengelupas. Tentu, dengan mengetahui beberapa penyebab masalah ini, setidaknya Anda bisa melakukan pencegahan dan merawat sepatu dengan lebih baik.
Cara Memperbaiki Kulit Sepatu Mengelupas

Sepatu kulit yang mengelupas memang terkadang menimbulkan kekecewaan, apalagi jika sepatu tersebut merupakan sepatu kesayangan dan dibeli dengan harga yang relatif mahal. Kabar baiknya, ada beberapa cara yang bisa Anda terapkan untuk mencoba memperbaiki sepatu kulit yang mengelupas tersebut.
Adapun beberapa cara yang dimaksud di antaranya:
1. Membersihkan Permukaan Sepatu
Untuk memperbaiki kulit sepatu mengelupas, langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah membersihkan permukaan sepatu terlebih dahulu. Anda bisa menggunakan kain lembut atau sikat berbulu halus untuk membersihkan debu dan kotoran yang menempel.
Proses ini bertujuan agar bahan yang digunakan untuk memperbaiki sepatu yang mengelupas nanti bisa menempel dengan baik.
Setelah kotoran terangkat, gunakan lap basah yang sudah diperas untuk mengelap area yang mengelupas tersebut. Tentu, Anda perlu memastikan jika kain tersebut tidak terlalu basah karena kelembaban yang berlebihan bisa merusak struktur kulit.
Selanjutnya, biarkan sepatu mengering secara alami di tempat yang relatif teduh dengan sirkulasi udara yang baik. Jangan tergoda untuk mempercepat proses pengeringan dengan menggunakan hair dryer atau meletakkannya di bawah paparan terik matahari karena berpotensi membuat kulit semakin kaku dan mudah retak.
2. Menghaluskan Area yang Mengelupas
Setelah sepatu bersih dan kering, langkah perbaikan selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah menghaluskan area yang mengelupas. Tujuannya adalah untuk membuat permukaannya rata sehingga proses perbaikan bisa dilakukan dengan optimal nantinya.
Terkait hal ini, Anda bisa menggunakan amplas halus untuk mengikis sisa lapisan yang sudah terangkat. Lakukan gerakan ringan dan terkontrol serta memastikan penghalusan tersebut hanya pada area yang rusak saja agar tidak merusak bagian lain yang masih utuh.
Setelah proses mengamplas ini selesai, bersihkan kembali area tersebut dengan menggunakan kain kering agar tidak ada debu yang menempel. Permukaan yang bersih dan rata akan memudahkan tahapan perbaikan berikutnya yang hendak dilakukan.
3. Melapisi Ulang dengan Cat Khusus
Apabila permukaan sepatu yang terkelupas sudah rata, maka Anda bisa melapisi ulang bagian tersebut dengan menggunakan cat khusus sepatu kulit. Pilih warna yang paling mendekati warna asli sepatu agar nantinya hasilnya tidak belang dan terlihat natural.
Anda bisa menggunakan kuas kecil atau spons untuk mengoleskan cat tersebut secara merata dan tipis terlebih dahulu. Nantinya, biarkan lapisan pertama mengering terlebih dahulu sebelum menambahkan lapisan berikutnya.
Proses pelapisan bertahap ini akan menghasilkan permukaan yang lebih halus serta tahan lama. Namun, Anda sebaiknya menghindari mengoleskan cat terlalu tebal dalam satu tahapan karena rawan menggumpal dan terlihat tidak rapi nantinya.
Apabila lapisan terakhir sudah kering, gosok kembali permukaan tersebut dengan kain lembut guna memberikan efek berkilau. Anda juga bisa menambahkan pelindung kulit berupa spray agar sepatu lebih tahan terhadap air serta debu.
Perbaikan Kulit Sepatu Mengelupas Bergaransi Hanya di KAME Group!

Masalah kulit sepatu mengelupas memang bisa diatasi dengan beberapa langkah bertahap. Namun, bisa jadi Anda merasa tahapan tersebut cukup panjang dan cukup susah untuk dilakukan.
KAME Group hadir untuk membantu Anda mengatasi masalah ini. Kami menawarkan layanan reparasi sepatu Jogja yang bisa diandalkan untuk memperbaiki masalah kulit sepatu mengelupas. Dengan peralatan yang lengkap dan tim berpengalaman, sepatu kulit Anda yang rusak bisa diperbaiki dengan optimal.
Tak hanya itu, kami juga memiliki layanan deep clean sepatu. Dengan layanan ini, sepatu kulit yang berdebu bisa dibersihkan dengan maksimal sehingga tampak seperti baru lagi!